Jumat, 04 November 2022

Jeruk Nipis untuk Rambut Berkilau dan Bebas Ketombe



ZOYAQQ - Manfaat jeruk nipis untuk rambut berasal dari kandungan vitamin C dan asam sitrat yang tinggi di dalamnya. Namun, pastikan cara menggunakan jeruk nipis untuk rambut dilakukan dengan aman dan benar agar risiko efek sampingnya bisa dihindari.

Manfaat jeruk nipis untuk rambut sayang sekali untuk dilewatkan begitu saja. Ya, baik air jeruk nipis dan kulitnya dipercaya dapat menawarkan berbagai macam khasiat yang baik untuk rambut Anda. Memang, apa saja khasiat jeruk nipis untuk rambut?

Manfaat jeruk nipis untuk rambut


Jeruk nipis merupakan buah berbentuk kecil nan mungil yang menawarkan beragam nutrisi. Jeruk nipis dikenal mengandung vitamin C yang tinggi.

Di samping itu, karbohidrat, protein, lemak, serat, zat besi, kalsium, vitamin B6, thiamin, kalium, riboflavin, niacin, folat, fosforus, dan magnesium

Dari semua nutrisi yang terkandung dalam jeruk nipis, vitamin C dan asam sitrat dipercaya paling bermanfaat bagi kecantikan rambut.

Adapun berbagai manfaat jeruk nipis untuk rambut adalah sebagai berikut.

Mengatasi ketombe


Salah satu manfaat jeruk nipis untuk rambut adalah mengatasi ketombe.

Ketombe adalah masalah rambut yang paling umum dialami oleh banyak orang.

Penyebab ketombe muncul bisa disebabkan oleh kondisi kulit kepala yang mengelupas secara berlebihan.

Nah, jeruk nipis untuk ketombe dipercaya efektif dalam mengatasi ketombe.

Khasiat jeruk nipis untuk rambut ini berasal dari kandungan asam sitrat yang terkandung di dalamnya.

Kandungan asam sitrat pada buah-buahan citrus, termasuk lemon dan jeruk nipis, dipercaya mampu mengatasi berbagai masalah pada akar rambut.

Rabu, 02 November 2022

4 Langkah Mencegah dan Menghindari Cyber Crime

 


ZOYAQQ LOUNGE - Semakin pesatnya perkembangan teknologi saat ini telah diikuti dengan maraknya cyber crime yang terjadi. Cyber crime merupakan aktivitas kejahatan di dunia maya yang dilakukan menggunakan jaringan komputer dan internet yang merugikan pihak lain.


Untuk melindungi diri dari ancaman ini, dapat melakukan beberapa tindakan pencegahan berikut ini

1. Menggunakan Password yang Kuat


Jika saat ini password yang  gunakan masih tergolong lemah, sebaiknya  menggantinya menggunakan password yang kuat.  dapat mengkombinasikan setidaknya 10 huruf, angka, dan simbol. Selain  itu, sebaiknya  tidak menggunakan password yang sama untuk situs yang berbeda.

2. Selalu Menggunakan Keamanan Software Up to Date

Peretas biasanya akan memanfaatkan celah keamanan yang terdapat dalam sebuah sistem. Oleh karena itu, perangkat PC atau pun gadget akan melakukan update secara berkala untuk menutup kelemahan-kelemahan tersebut.
Untuk menghindari kemungkinan ancaman cyber crime, maka sebaiknya  melakukan pembaruan jika perangkat yang di gunakan sudah mempunyai versi yang terbaru. Sebagai tindakan yang lebih aman lagi,  juga bisa melakukan update terhadap browser dan plugin yang sedang  digunakan. 

3. Install Software Antivirus

Antivirus dapat melindungi perangkat  dari berbagai malware seperti virus komputer, adware, spyware, dan lain-lain. Selain itu antivirus juga dapat memberikan informasi apakah web yang akan dibuka aman untuk dikunjungi. 

4. Jangan Membuka Email dengan Isi Link Mencurigakan

Sebaiknya lebih berhati-hati jika menerima email dengan isi link yang mencurigakan. Salah satu kasus cyber crime yang menggunakan email untuk mengirimkan link berbahaya adalah metode phising.
Metode phising ini akan memperoleh data pribadi  seperti password, user ID, dan lain-lain ketika membuka link yang telah dikirimkan.

















Sabtu, 29 Oktober 2022

Anti Loyo Bisa Bikin Gairah Seksual Meledak

 



ZOYAQQ LOUNGE - Anti Loyo Bisa Bikin Gairah Seksual Meledak Aktivitas seksual dengan pasangan tak selamanya penuh bergairah. Ada kalanya gairah bercinta Anda atau pasangan menurun.

Menurut ahli gizi dari Harley Street, London, Rhiannon Lambert, mengonsumsi beberapa makanan sebelum berhubungan seks dapat meningkatkan gairah seksual.

"Beberapa makanan tertentu dapat meningkatkan gairah seks, karena nilai gizinya yang berperan dalam melancarkan aliran darah kita. Lantas apa sajakah itu? Berikut 4 makanan peningkat libido atau gairah seksual, dijamin anti loyo sebelum bercinta.





Kacang-kacangan

Kandungan seng (zat mineral) pada kacang almond dan mete berfungsi untuk meningkatkan aliran darah ke organ seksual. Ini membantu kita agar mudah terangsang dan mengalami kenikmatan seksual saat bercinta.

Selain itu, kacang kenari, kacang tanah, dan biji bunga matahari juga mengandung L-arginine, yaitu asam amino yang berfungsi untuk mengobati disfungsi ereksi.

Apel

Apel memiliki kandungan antioksidan quercetin. Antioksidan ini berperan dalam meningkatkan sirkulasi darah dan meredakan gejala prostatitis atau interstitial cystitis (IC).

Prostatitis merupakan peradangan pada kelenjar prostat yang dapat menyebabkan ketidaknyamanan testis dan nyeri saat ejakulasi.

Dark chocolate

Dark chocolate atau cokelat pekat mengandung banyak phenylethylamine, yaitu senyawa yang berfungsi memproduksi endorfin dalam tubuh. Endorfin yang dihasilkan pun sama rasanya seperti yang diproduksi saat berhubungan seks.

Ikan salmon

Ikan salmon terkenal memiliki kandungan asam lemak omega-3. Lemak ini baik untuk kesehatan jantung dan mencegah penumpukan plak di pembuluh darah, sehingga aliran darah pun menjadi lancar termasuk ke organ seksual. Omega-3 juga berfungsi untuk meningkatkan kadar dopamin di otak, sehingga memicu gairah seksual.

Selasa, 18 Oktober 2022

Dibalik Kata Cemburu Tanda Cinta, Apakah Benar Faktanya Seperti Itu?


ZOYAQQ LOUNGE – Cinta, Agan dan Sista pasti mempunyai definisi masing-masing terhadap satu kata penuh makna tersebut. Banyak orang yang mengartikan cinta sebagai kondisi ketertarikan dengan sesuatu, entah itu barang atau orang untuk didapatkan atau dimiliki sepenuhnya dan tidak ada orang lain yang boleh merebut atau mengambil alih sesuatu yang sudah dicintai.

Bukan hanya atas dasar ketertarikan terhadap bentuk, cinta juga dapat tercipta karena adanya perasaan sayang yang besar sehingga membuat ketertarikan dan keinginan untuk memiliki sesuatu tersebut dengan lebih besar lagi. Saat seseorang telah mendapatkan apa yang mereka cintai dan inginkan, akan muncul rasa tanggung jawab besar untuk menjaga agar apa yang telah didapatkan tidak diambil alih oleh orang lain.

Begitupun dengan perasaan cemburu, ketika orang yang dicintainya didekati oleh orang lain maka secara otomatis akan muncul rasa tidak suka, was-was, serta gelisah, dan perasaan tersebut seringkali dinilai sebagai bentuk dari rasa dan bukti cinta yang besar.

Benarkah cemburu merupakan bentuk dari rasa cinta?

Berikut ini alasan lain kenapa seseorang merasa cemburu saat pasangannya didekati atau dekat dengan orang lain.

1. Takut Kehilangan

Alasan pertama dari perasaan cemburu saat melihat pasangan didekati oleh orang lain atau mendekati orang lain, yaitu perasaan takut kehilangan GanSis.

Ketika seseorang telah mencintai pasangannya dengan sepenuh hati maka akan muncul perasaan takut kehilangan, tidak bisa hidup tanpa orang yang dicintai, dan tidak rela ketika orang yang dicintai terlalu dekat dengan orang lain dimana disini adalah lawan jenisnya.

2. Sedang Tidak Percaya Diri

Cemburu tanda sedang tidak percaya diri, tentu ini adalah sebuah fakta yang tidak bisa dipungkiri kebenarannya GanSis. Selain rasa takut kehilangan karena pasangan dekat dengan orang lain, rasa tidak percaya diri juga menjadi alasan kenapa seseorang mencemburui pasangannya.

Takut diri sendiri tidak sebaik orang yang mendekati pasangannya kemudian muncul perasaan tidak suka itu adalah tanda seseorang sedang tidak percaya diri. Sebagai pasangan yang baik tentu harus mengetahui perasaan pasangannya, jangan sampai membiarkan rasa cemburu karena tidak percaya diri tersebut berlama-lama dirasakan karena itu sangat menyakitkan.

3. Trauma Masa Lalu

Mungkin memang benar bahwa perasaan cemburu adalah bukti kecintaan seseorang terhadap pasangannya, tetapi Agan Sista juga harus tahu bahwa ada beberapa orang yang cemburu ketika pasangannya dekat atau didekati oleh orang lain karena mereka mengalami trauma terhadap masa lalu percintaan yang kurang baik.

Pernah diselingkuhi oleh pasangan di masa lalu atau ditinggalkan pas cinta-cintaannya menjadi salah satu alasan trauma sehingga seseorang lebih protektif dan cemburuan saat menjalani hubungan dengan orang yang baru.

Itulah tadi GanSis beberapa alasan kenapa seseorang merasa sangat cemburu ketika pasangannya dekat atau didekati oleh orang lain.

Melihat dari adanya beberapa alasan ini membuktikan bahwa cemburu adalah tanda cinta merupakan sebuah fakta.

Oke, mudah-mudahan thread ini bermanfaat dan ada pelajaran berharga yang bisa Agan Sista ambil untuk menyikapi pasangan kalian yang cemburuan.

Senin, 17 Oktober 2022

Kondom Wanita Atau Pria! Mana Yang Lebih Efektif


ZOYAQQ LOUNGE – Pembahasan kali ini adalah edukasi tentang seks, bisa dibilang seks salah satu hal yang penting, karena sehatnya manusia ketika kebutuhan akan seks mereka juga terpenuhi dan tidak ada kendala.

Di kehidupan modern saat ini banyak anak tentu menjadi beban orang tua, karena biaya hidup yang tinggi, belum lagi kalau terjadi resesi maka inflasi akan terjadi. Bisa-bisa pusing tujuh keliling, sebab anak harus disekolahkan sedang biaya pendidikan saat ini tidaklah murah, walau pemerintah sudah membantu dengan kartu pintarnya tapi tidak semuanya kebagian.

Belum lagi masalah kesehatan sang anak, ini juga menjadi masalah penting yang harus diemban oleh orang tua! Untuk itu, sebelum menikah hendaklah berfikir kedepan karena menikah bukan hanya sekedar punya keturunan. Tapi, bagaimana kedepannya menciptakan SDM yang berkualitas.

Terciptanya anak tak lepas dari perbuatan seks, masalahnya saat ini di zaman modern karena tahu mendapatkan bayi menjadi problematika tersendiri maka banyak pasangan mencegah kehamilan yang belum direncanakan.

Kalau dengan pil KB atau pakai spiral memang ada efek-efek tertentu, seperti tubuh gemuk atau jadwal Mens yang tidak teratur. Yang lebih aman adalah menggunakan kondom, namun banyak yang tidak tahu kalau kondom itu ada 2 macam, yaitu untuk pria dan wanita.

Untuk kondom pria biasanya lebih mudah ditemukan di apotik, toko obat atau minimarket bahkan harganya relatif terjangkau dengan isi 12 buah dijual kira-kira seharga 60.000 rupiah.

Sedangkan untuk kondom wanita memang jarang, biasanya pesan dari dokter kandungan atau secara online. Biasanya dengan isi 5 buah, harganya diangka 60.000 rupiah. Jelas kondom wanita harganya lebih mahal.

Kalau cara penggunaannya tentu sudah paham, apalagi kondom wanita tentu sudah mendapatkan arahan dari dokter kandungan. Namun seberapa besar tingkat efektivitas diantara kedua kondom tersebut?

Jadi begini, kalau pemasangan kondom wanita secara tepat maka 95% cukup efektif. Namun biasanya cara pasang sering tidak tepat, maka terjadi penurunan efektivitas di 71%. Sedangkan kondom pria bila dipakai dengan tepat tingkat efektifnya mencapai 98%, sedangkan kalau tidak tepat entah ukuran yang kurang pas maka tingkat efektivitas turun menjadi 80%.

Jadi dari tingkat efektif, kondom pria lebih baik daripada kondom wanita. Selain itu harga lebih murah, namun hati-hati penggunaan kondom dengan kualitas rendah rawan kebocoran.